Pendidikan Kewarganegaraan Ekologis Sebagai Upaya Pembangunan Berkelanjutan ( SDGs) di Indonesia
Abstract
Kesehatan lingkungan hidup di abad 21 merupakan topik penting yang mengundang banyak peneliti dan politisi dunia untuk berbicara. Civic Ekologi merupakan sebuah gerakan yang sejalan dengan salah satu dari tujuan Sustainable Development Goals (SDGs) tentang lingkungan hidup. Pendidikan civic ekologi menjadi topik baru yang ada di dalam dunia pendidikan Indonesia. Menggunakan pendekatan kualitatif studi kasus penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pendidikan civic ekologi yang ada di sekolah Indonesia. Analisis data dilakukan dengan mereduksi data, mengkode data, dan membuat simpulan. Data penelitian bersumber dari guru Pendidikan Kewarganegaraan di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan civic ekologi di Indonesia masih banyak mengalami kendala dari aspek sarana, biaya, kurikulum, dan dukungan dari pemerintah, serta dua pusat pendidikan lain keluarga dan lingkungan sosial masyarakat.